Menurut catatan dari Badan Pusat Statistik (BPS) Indonesia, Thailand menjadi negara tujuan ekspor sebanyak 8.196,8 juta Dolar Amerika pada tahun 2022. Penasaran apa faktor yang memacu keberhasilan bisnis di Thailand? Bagaimana Thailand bisa menjadi destinasi ekspor yang dituju beberapa eksportir dan apa saja syarat untuk menjadi eksportir ke Thailand?
Anda akan menemukan jawaban dari segala pertanyaan diatas dalam artikel ini. Karena itu, pastikan untuk tetap membaca hingga akhir, ya!
Tujuan Ekspor: Mengapa Thailand?
Dikutip dari wawancara dengan Atase Perdagangan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Thailand, diketahui bahwa Thailand memiliki ambisi untuk menjadi salah satu negara produsen produk halal terbesar di Asia dengan visi yang diberi nama World Halal Kitchen.
Keseriusan pemerintah Thailand dalam menggarap proyek ini tidak hanya terhenti pada siaran pers, namun juga terbukti melalui keberadaan Halal Science Center yang di bangun untuk memudahkan Thailand dalam menjaga standar halal untuk setiap produk yang dihasilkan di negeri gajah putih tersebut.
Halal Science Center menjadi badan penelitian produk halal pertama di dunia yang mana dalam instansinya fokus terhadap melakukan penelitian secara saintifik dan teknologis dengan tujuan menciptakan inovasi baru terhadap produk-produk halal.
Salah satu faktor pemicu dari program ini yakni karena para masyarakat Thailand mulai termotivasi untuk mengkonsumsi produk dengan label halal karena meyakini bahwa kualitas produk halal lebih baik mulai dari segi kesehatan, etika, keamanan dan keramahan terhadap lingkungan.
Melalui informasi ini, para pengusaha industri makanan di Indonesia diharapkan dapat mempertimbangkan untuk mengambil peluang ekspor di Thailand melalui produk makanan halal.
Pasalnya, Indonesia sebagai salah satu negara ASEAN yang memiliki jumlah muslim terbanyak, sehingga rasanya tidak sulit bagi produsen Indonesia untuk menciptakan produk dengan standarisasi halal untuk diekspor ke Thailand.
Selain produk makanan halal, pengusaha eksportir Indonesia juga dapat mempertimbangkan bisnis ekspor kopi ke negara Thailand. Dikutip dari hasil wawancara dengan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Thailand, Indonesia menduduki peringkat ketiga sebagai pemasok kopi di Thailand.
Mengingat Indonesia merupakan salah satu negara penghasil kopi terbesar di dunia, maka pengusaha yang berkecimpung dalam bisnis kopi juga memiliki potensi yang sangat besar untuk mendapatkan keuntungan. Terlebih lagi mudahnya akses informasi ke persyaratan hukum ekspor Thailand membuat peluang meraup untung melalui ekspor Thailand menjadi lebih menggiurkan.
Faktor Keberhasilan Bisnis di Thailand
Setelah mendapatkan sedikit pencerahan kenapa harus mempertimbangkan kegiatan ekspor ke Thailand, kini saatnya kita bedah, apa saja sih yang menjadi faktor keberhasilan ekspor Thailand, komoditas apa saja yang menjadi produk paling laris untuk di ekspor ke Thailand, serta apa saja yang menjadi strategi ekspor ke Thailand.
Membangun Jaringan Bisnis
Salah satu strategi penjualan yang tidak akan pernah gagal adalah dengan terlebih dahulu membangun hubungan baik dengan pemilik usaha lokal untuk mendapatkan kepercayaan serta melakukan analisis pasar ekspor Thailand sehingga jenis produk yang dijual serta cara pendekatan publik tepat pada sasarannya.
Anda dapat memulai dengan aktif mengikuti beberapa kegiatan dan pameran dagang seperti MTA Asia Bangkok, Subcon Thailand, hingga Thaifex Anuga Asia. Perlu diketahui bahwa pemerintah kita, melalui KBRI di Thailand sering melakukan promosi terhadap komoditas kopi asal Indonesia kepada para penikmat dan peracik kopi Thailand melalui pameran dagang Thaifex.
Anda juga dapat memanfaatkan teknologi internet untuk membangun koneksi yang nantinya akan membantu Anda dalam mendapatkan wawasan tambahan, membantu Anda dalam membuka jalan menuju peluang kerjasama yang mumpuni, hingga memberikan arahan kepada Anda untuk dapat menyelesaikan hiruk pikuk dalam berbisnis di Thailand.
Dengan aktif mengikuti kegiatan pameran dagang, Anda juga memiliki peluang yang lebih besar dalam mendapatkan investor, berpartisipasi dalam komunikasi penting yang akan membantu perkembangan usaha, hingga memiliki kesempatan untuk menampilkan keunggulan dari produk Anda kepada massa yang lebih luas.
Membangun hubungan bisnis di Thailand akan mempermudah jalan Anda untuk masuk ke pasar Thailand. Poin tambahan apabila Anda mampu menemukan rekan bisnis lokal Thailand seperti rekan bisnis dengan pemasok maupun agen-agen yang memahami pasar Thailand dan mampu membantu Anda dalam menjalankan rantai pasok.
Strategi Pemasaran yang Menggiurkan
Anda pasti sudah tidak asing lagi dengan iklan dengan latar belakang cerita penuh motivasi atau bahkan humor dari kerajaan Thailand. Meskipun kadang terkesan nyeleneh, tapi uniknya, iklan-iklan tersebut menjadi salah satu contoh komunikasi bisnis di Thailand,lho!
Masyarakat Thailand cenderung menyukai iklan yang memiliki nilai moral, dikemas dalam bentuk cerita pendek, atau dibumbui dengan sedikit humor dan anekdot lokal. Untuk meningkatkan tingkat kredibilitas masyarakat lokal, Anda juga dapat bekerjasama dengan influencer lokal atau menyematkan sedikit referensi budaya lokal dalam strategi pemasaran.
Perlu diketahui bahwa pemasaran produk ekspor di Thailand juga merupakan elemen penting yang tidak boleh Anda abaikan. Dengan adanya strategi pemasaran tepat dan akurat, Anda akan lebih mudah untuk menarik minat dari masyarakat lokal yang merupakan faktor utama keberhasilan ekspansi Anda.
Menyediakan Layanan yang Cepat dan Tepat
Tidak akan ada konsumen yang keberatan dengan layanan berbelanja yang cepat tanggap, profesional, dan juga tepat sasaran. Harga produk yang ditawarkan oleh sebuah bisnis mungkin menjadi faktor utama dalam tahapan penentuan pilihan, namun tingkat kepuasan terhadap layanan menciptakan pelanggan yang setia.
Apabila ini pertama kalinya Anda melakukan ekspor ke Thailand, sangat wajar apabila masih banyak hal yang belum Anda ketahui, terutama tentang regulasi ekspor Thailand atau bahkan kendala pada bahasa Thai yang jelas sangat jauh berbeda dengan bahasa Indonesia.
Pada saat seperti inilah, ketersediaan layanan ekspor di Thailand sangat dibutuhkan untuk membantu Anda agar sukses berbisnis di negeri gajah putih ini. Lalu layanan ekspor mana yang terpercaya dan bisa diandalkan untuk membantu pengelolaan bisnis Anda? Layanan ekspor Locad adalah solusinya!
Bersama Locad, Anda dapat mengirimkan semua produk yang ingin Anda ekspor ke alamat warehouse Locad. Kemudian, setiap ada pesanan yang masuk melalui e-commerce Anda, tim Locad akan secara otomatis melakukan pengerjaan pemenuhan pesanan, mulai dari pengambilan produk sesuai dengan pemesanan hingga pengemasan dan pengaturan pengiriman yang paling cepat dan efisien.
Locad sebagai penyedia layananan fulfillment Indonesia, telah memiliki tim profesional yang secara khusus diperuntukan dalam membantu proses pemenuhan pesanan hingga produk sehingga dapat sampai ke tangan konsumen dengan cepat dan tepat.
Aspek Hukum dan Regulasi
Layaknya proses ekspor impor pada umumnya, semua pelaku usaha harus terlebih dahulu memiliki izin ekspor sebelum dapat melakukan pengiriman ekspor dari Indonesia ke Thailand maupun negara lainnya.
Sebaliknya, agar produk Anda dapat sampai secara resmi di Thailand, Anda harus memiliki rekan afiliasi berbadan usaha hukum dengan lisensi impor untuk menerima produk yang Anda kirimkan ke negara kerajaan Thailand. Pada beberapa komoditas, Anda mungkin membutuhkan izin melakukan impor sesuai yang telah disebutkan dalam kebijakan ekspor Thailand.
Contohnya, ekspor produk biji-bijian tertentu, tumbuhan, dan hewan membutuhkan sertifikat kesehatan tumbuhan (Phytosanitary Certificate), sertifikat veteriner (Veterinary Health Certificate) untuk produk daging, dan izin edar (Certificate Free of Sale) untuk produk farmasi dan obat-obatan.
Selanjutnya, pelaku usaha yang ingin melakukan ekspor ke Thailand juga perlu memperhatikan kualitas produk ekspor ke Thailand terutama untuk produk makanan. Thailand juga memberlakukan kebijakan yang cukup ketat terkait pemberian label produk serta jenis penggunaan kemasan produk.
Peran Pemerintah
Pemerintah Indonesia juga turut mengambil peran dalam upaya mendorong tingkat ekspor ke berbagai negara seperti Thailand dengan menandatangani perjanjian ATIGA sejak 2009 yang membentuk kawasan perdagangan bebas Thailand dan negara-negara ASEAN lainnya dan diimplementasikan sejak 2010.
Manfaat dari perjanjian ini adalah untuk menghilangkan semua tariff untuk hampir seluruh lini produk dan memungkinkan terjadinya pengiriman barang bolak-balik dalam kawasan negara anggota ASEAN.
Sebagaimana dipahami, masyarakat Thailand juga sama seperti masyarakat Indonesia yang melek terhadap harga. Dengan adanya penghapusan tariff ini akan berdampak pada pemberian harga produk ekspor ke Thailand.
Selain itu, perjanjian ATIGA memungkinkan bahan baku asal yang bersumber dari negara ASEAN lainnya untuk dapat diperhitungkan saat penilaian kriteria asal produk akhir yang diproduksi di Indonesia sehingga memudahkan para pelaku ekspor dari Indonesia dalam memenuhi kriteria perlakuan preferensial.
Selain ATIGA, ada pula perjanjian perdagangan internasional tahun 2014 yang menyepakati bahwa Indonesia akan melakukan ekspor rotan ke Thailand dan sebaliknya Thailand akan melakukan ekspor produk elektronik ke Indonesia.
Hambatan Ekspor
Meskipun telah tergabung dalam perjanjian ATIGA, pada beberapa kasus tertentu masih saja ada hambatan hukum ekspor Thailand bagi pelaku usaha Indonesia yang ingin melakukan ekspor ke Thailand. Salah satu kasusnya pernah terjadi pada tahun 2019 silam dimana terdapat regulasi tarif kuota untuk produk minuman asal Indonesia.
Ada lagi Undang Undang Anti-Dumping dan Countervailing untuk memproteksi industri dalam negerinya setelah sebelumnya terjadi dugaan kasus dumping ekspor baja di antara tahun 2014 hingga 2018.
Locad dan Ekspor ke Thailand
Agar dapat sukses memasuki pasar Thailand, pemilik usaha sangat disarankan untuk memiliki marketplace di platform lokal. Bagi pelaku usaha yang kesulitan untuk membangun sendiri akses ke masyarakat, Anda wajib mempertimbangkan layanan Locad ekspor ke Thailand.
Locad akan terlebih dahulu mempelajari jenis produk yang Anda jual. Setelahnya, Locad akan membantu pembuatan e-commerce di negara tujuan ekspor yang pengelolaannya diserahkan kepada pemilik usaha atau penyedia jasa dengan pengalaman dalam bidang pemasaran dan branding.
Anda dapat menggunakan izin ekspor Locad Indonesia untuk mengirimkan produk Anda ke warehouse Locad di negara tujuan ekspor. Kemudian, Locad akan membantu proses pengelolaan gudang dan pemenuhan pesanan untuk setiap pembelian yang masuk.
Dengan menggunakan Locad sebagai metode pengiriman produk ke Thailand, Anda dapat lebih fokus pada peningkatan kualitas produk, penentuan strategi pemasaran, serta evaluasi dan inovasi produk-produk potensial untuk diekspor ke Thailand.
Studi Kasus: Ekspor Thailand yang Sukses
Berbicara tentang studi kasus ekspor sukses Thailand, tentu saja kita tidak dapat mengabaikan keterlibatan e-commerce di dalamnya. Di Indonesia sendiri terdapat 3 orang pebisnis muda yang berhasil membawa produk lokal Indonesia ke Thailand melalui e-commerce Shopee.
Dua diantaranya menggeluti bisnis fesyen untuk pangsa pasar yang berbeda, yakni Monomolly menuju pangsa pasar fesyen wanita dan Kevasco untuk bisnis fesyen pria. Terakhir, ada produk-produk printables oleh Tameeca yang juga sukses masuk ke pangsa pasar ASEAN termasuk Thailand.
Studi kasus ini memperkuat argumen sebelumnya yang menyarankan para pelaku ekspor untuk memulai dari marketplace. Jika pemanfaatan program ekspor Shopee saja bisa mendatangkan kesuksesan bagi ketiga bisnis di atas, bayangkan seberapa besar potensi keberhasilan ekspansi bisnis Anda melalui ekspor dengan Locad.
Hal ini didasari fakta kebijakan ekonomi ekspor Thailand dimana masyarakatnya cenderung menyukai transaksi pada marketplace lokal dan membantu perputaran roda ekonomi di negaranya.
Jadi, bagi Anda yang tertarik untuk melakukan ekspansi ke pasar Thailand, yuk segera kunjungi situs Locad. Dapatkan konsultasi gratis untuk layanan yang cocok dengan model bisnis Anda serta raih kesempatan untuk menikmati layanan gratis selama tiga bulan bagi pengguna yang beruntung! Solusi cerdas untuk ekspansi bisnis Anda? Locad aja!